Rabu 29 Jan 2014 12:05 WIB

Moyes: Mata Akan Jadi Pemain Nomor 10

Aksi Juan Mata dalam debutnya untuk MU melawan Cardiff City, Selasa (28/1)
Foto: AP Photo/Jon Super
Aksi Juan Mata dalam debutnya untuk MU melawan Cardiff City, Selasa (28/1)

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER --  Manajer Manchester United David Moyes mengaku senang dengan kemenangan klubnya melawan Cardiff City di Old Trafford.

Moyes memberikan kredit tersendiri bagi pemain anyar mereka, Juan Mata yang bermain sebagai starter.  "Juan akan terbiasa dengan kami, dan kami juga akan terbiasa dengan dia," ujar Moyes dalam situs resmi FIFA, Rabu (29/1).

Ia menilai Mata akan cocok ditempatkan untuk menyokong dua striker utama MU. "Akan sangat bagus melihat Juan dan Robin bermain bersama. Juan akan mendapat posisi yang berbeda," ujarnya.

Moyes sudah memiliki proyeksi posisi ideal bagi playmaker asal Spanyol itu. Juan akan bisa ditempatkan menyisir di kiri atau kanan di belakang dua striker. "Robin dan Wayne akan tetap berduet dan Juan akan menjadi pemain nomor 10."

Mata bermain selama 87 menit dalam debut pertamanya di Setan Merah. Sebelum akhirnya diganti oleh Adnan Januzaj. Robin van Persie yang baru pulih dari cedera menyumbang satu gol. Gol kemenangan lainnya dicetak oleh Ashley Young.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement