REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Di tengah kabar pemecatan pelatih Walter Mazzari, Presiden Inter Milan Erick Thohir menegaskan ia tidak melihat sama sekali hal itu akan terwujud. Erick mengatakan, meski Inter masih terseok-seok di Serie A, namun di matanya Mazzari masih menjadi sosok paling tepat untuk menangani Inter.
"Kami memiliki salah satu pelatih terbaik Italia,” kata dia dalam pernyataan resmi di situs intermilan, Interit.com Rabu (5/2).
Erick menjabarkan visinya akan tim berjuluk I Nerrazurri ini yang menurutnya masih menjadikan musim 2013/2014 sebagai masa transisi. Atas hal itu, sentuhan Mazzari untuk mengasuh para pemainnya di saat-saat seperti ini masih diperlukan.
"Di dalam sirkulasi (transisi) ini, (paling tepat) Walter Mazzarri. Dia dapat bekerja untuk saat ini dan demi perencanaan kami untuk masa depan," ujar dia.
Sebelumnya, rumor pemecatan Mazzari berhembus kencang usai kekalahan 3-1 Inter atas Juventus di laga Serie A kemarin. Media Italia ramai memberitakan posisi Mazzarri saat ini tengah terancam.
Menurut media di sana, tenggat waktu Mazzari untuk dapat membuktikan kepantasannya menukangi Inter akan dilihat dalam dua pekan mendatang. Hasil di dua laga Inter berikutnya saat melawan Sassuolo dan Fiorentina disebut-sebut sebagai penentu akan posisi mantan pelatih Napoli itu.