Senin 10 Feb 2014 18:08 WIB

Indra Sjafri: Martinus Novianto Belum Tentu Masuk Timnas U-19

Rep: Satria Kartika Yudha / Red: Citra Listya Rini
Indra Sjafri
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Indra Sjafri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Martinus Novianto bakal jadi calon kuat striker anyar di skuat Garuda Jaya. Pemain kelahiran 3 November 1995 ini akan meramaikan persaingan di lini gedor Timnas U-19. 

Pelatih timnas U-19 Indra Sjafri menaruh perhatian kepada Martinus. Martinus bukan sosok asing bagi Indra. Maklum, Martinus pernah mengikuti seleksi pada 2012. 

Martinus memiliki skill mumpuni untuk bersaing di lini depan. Namun, Indra harus lebih dahulu memastikan apakah Martinus dapat memenuhi empat kriteria yang ditetapkan tim pelatih. 

Selain skill, pemain timnas U-19 harus memiliki ketahanan fisik, mental, dan pemahaman taktik. Sayangnya, Martinus agaknya sedikit bermasalah dengan ketahanan fisik. Pada laga melawan timnas U-19, ia tidak bisa bermain penuh dan harus ditarik pada babak kedua karena mengalami sedikit cedera. 

"Dulu juga begitu. Dia tidak bisa bermain penuh, setengah babak sudah cedera. Kami tidak hanya menilai skill. Jadi jangan dulu menganggap karena Martinus mencetak dua gol, dia pasti masuk tim," kata Indra kepada Republika, Senin (10/2). 

Kendati begitu, Indra mengisyaratkan nama Martinus tetap masuk dalam daftar nama pemain baru yang telah dikantongi tim pelatih dalam Tur Nusantara ini. Pemain-pemain itu akan dipanggil bergabung pada periode 1-9 Maret. 

Sebelum melakukan pemanggilan, Indra akan terus memantau perkembangan para pemain tersebut. Timnas U-19 bakal aktif meminta informasi terkini dari pelatih masing-masing terkait kondisi pemain. 

"Saya harap para pelatih bisa memberi informasi yang jujur terkait pemainnya," ucap Indra. 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement