Rabu 12 Feb 2014 19:47 WIB

Rudi William Keltjes Jadi Pelatih PSM

PSM Makassar
Foto: ligaprima.co.id
PSM Makassar

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Jorg Peter Steinebrunner dipastikan hanya tiga laga saja memimpin skuat PSM Makassar di kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim 2014 ini. Jorg memutuskan untuk mengundurkan diri sebagai pelatih tim Juku Eja pada Rabu (12/2).

Dilansir Ligaindonesia.co.id, usai menerima pengunduran diri Jorg, manajemen PSM segera mencari pengganti. Salah satu penasehat teknis PSM, yaitu Rudi William Keltjes, dipastikan akan menggantikan Jorg sebagai pelatih kepala tim Juku Eja.

Penunjukan mantan pelatih Persipura Jayapura itu telah disepakati seluruh unsur manajemen.  "Rabu sore ini akan langsung serah terima dengan pelatih kepala sebelumnya. Dimohon semua pihak dapat memberikan dukungannya kepada pelatih kepala yang baru agar beliau dapat menjalankan tugasnya menjadi arsitek PSM Makassar dengan baik,” kata Wina.

Rudi Keltjes yang telah bergabung dengan tim sejak beberapa hari lalu memang awalnya hanya diposisikan sebagai Direktur teknik tim. Namun kegagalan Jorg memenuhi target manajemen di tiga laga awal ISL 2014 membuat manajemen memutuskan untuk menjadikan Rudi Keltjes sebagai pelatih kepala PSM Makassar.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement