Rabu 12 Feb 2014 21:01 WIB

Lewandowski Cetak Gol, Mobil Porschenya Dipreteli

Robert Lewandowski
Foto: theguardian.com
Robert Lewandowski

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Penyerang Borussia Dortmund, Robert Lewandoski, mendapat masalah kecurian ketika keempat ban mobil Porcshenya dicuri. Selain itu, mobil tersebut juga dirusak.

Masalah yang terjadi pada mobil bintang Polandia itu terjadi setelah ia mencetak dua gol saat Borussia menang 5-1 atas tuan rumah Werder Bremen di laga Bundesliga Jerman Sabtu silam.

Laporan-laporan di media Jerman mengatakan roda-roda mobil Porsche Cayenne GTS pemain 25 tahun ini dicuri. Mobilnya sedang diparkir di luar rumahnya di Dortmund.

Mobil Lewandowski diangkat ke depan saat para pencuri melakukan aksinya. Hal tersebut membuat rem-rem depan mobil itu rusak.

 

Masalah ini akan membuat Lewandowski, yang dilaporkan digaji sekitar empat juta euro di Dortmund, menderita banyak kerugian. Ban-ban tipe musim dingin bernilai sekitar 2.500 euro.

Polisi setempat mengonfirmasi bahwa mereka telah menerima laporan mengenai ban-ban yang hilang. Para pendukung Dortmund diduga melakukan serangan ini setelah penyerang Polandia tersebut mengecewakan para penggemar.

Pada Januari lalu, Lewandowski mengumumkan bahwa ia akan bergabung dengan klub rival Bayern Muenchen pada akhir musim. Dia mengakhiri spekulasi selama berpekan-pekan.

sumber : Antara/AFP

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement