Senin 17 Feb 2014 17:17 WIB

Sekjen FIFA Puji Stadion Piala Dunia di Manaus

Sekjen FIFA, Jerome Valcke
Sekjen FIFA, Jerome Valcke

REPUBLIKA.CO.ID, MANAUS, BRASIL -- Sekretaris Jenderal FIFA Jerome Valcke memuji stadion kontroversial Piala Dunia 2014 di Manaus yang sedang dibangun di tengah hutan tropis Amazon dengan mengatakannya sebagai arena fantastis.

Amazonia Arena adalah salah satu dari lima stadion yang sedang dibangun dan belum selesai untuk turnamen tahun ini.

"Satu tahun lalu, sempat ada keraguan, apakah Manaus akan siap untuk Piala Dunia 2014," kata Valcke saat mengunjungi kota di tepi sungai yang terletak 1,900 kilometer sebelah utara-barat ibukota Brasilia tersebut.

Valcke mengatakan, keberhasilan pembangunan proyek pembangunan stadion itu merupakan kerja sama antara panitia dan pemerintah. "Hari ini saya dapat mengatakan bahwa proyek ini adalah salah satu yang paling bagus dan fantastis," kata Valcke.

Konstruksi bangunan sudah berdiri 97 persen dan para pembangun mengatakan, stadion akan siap digunakan pada awal Maret 2014. Brasil tengah bersiap-siap untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia 2014 di tengah kekhawatiran terhadap infrastruktur dan arena pertandingan yang tidak siap untuk hari-H, serta kecemasan terhadap keselamatan publik. Piala Dunia akan dimulai di Sao Paulo pada 12 Juni dan berakhir pada 13 Juli 2014.

Pada Jumat lalu seorang pekerja konstruksi tewas di dalam Arena, kecelakaan fatal ketiga yang terjadi saat pembangunan arena dan pekerja keenam yang tewas selama pembangunan stadion Piala Dunia tersebut.

Setelah ledakan karet pada akhir abad ke 19, Manaus adalah pilihan yang kontroversial untuk pembangunan stadion baru, selain tidak ada klub di daerah tersebut, untuk menarik perhatian para penonton Piala Dunia.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement