Kamis 20 Feb 2014 14:54 WIB

Simeone: Tidak Mudah Kalahkan Milan

Rep: MG ROL 23/ Red: Hazliansyah
Diego Simeone
Foto: AP/Andres Kudacki
Diego Simeone

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Pelatih Atletico Madrid Diego Simeone sangat gembira dengan hasil positif timnya di Liga Champions saat melawan AC Milan di San Siro, Kamis (20/2) WIB dini hari. Namun Diego mengakui kemenangan itu tidak mereka dapatkan dengan mudah.

"Kami tahu bahwa kami akan menghadapi Milan, kami memulai dengan baik di babak pertama, namun kemudian kami mulai kehilangan bola,” kata Diego, dikutip dari Tribal Football, Kamis (20/2).

Di pertandingan itu, AC Milan sebenarnya lebih mendominasi pertandingan. Data dari UEFA, AC Milan menguasai bola sebesar 52 persen.

"Kami tidak cukup cepat dan berjuang untuk keluar dari permainan yang buruk, sehingga membiarkan Milan menguasai keadaan. Kami mengubah taktik setelah istirahat, kami perlahan-lahan mulai menguasai permainan," kata dia.

"Semua orang tahu ketika membuat kesalahan konsentrasi pasti akan hilang, tapi di babak kedua kami bermain cerdas, taktis dan perlahan-lahan memperoleh kesempatan untuk memenangkan pertandingan," ujar Diego.

Simeone menjelaskan, perubahan taktik di babak kedua berhasil membuat banyak perbedaan pada tim.

"Di babak pertama kami mulai dengan empat pemain di lini tengah dan berpikir kami bisa melakukan lebih banyak serangan, tapi itu tidak berjalan seperti yang direncanakan. Namun ketika kita menempatkan lima pemain di lini tengah kami memiliki kesempatan dan membuat banyak peluang," sebut Diego.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement