Selasa 25 Feb 2014 08:01 WIB

Napoli Gagal Taklukkan Genoa

Laga antara Napoli melawan Genoa.
Foto: AP Photo/Pressphoto
Laga antara Napoli melawan Genoa.

REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Napoli gagal memetik poin penuh dari tamunya, Genoa, pada lanjutan Serie A Italia, Selasa (25/2) dini hari WIB. I Partenopei ditahan imbang 1-1.

Pada laga yang diwarnai banyaknya peluang kedua tim tersebut, Napoli memimpin terlebih dulu lewat bomber asal Argentina, Gonzalo Higuain, pada menit ke-18. Memanfaatkan umpan terobosan Marek Hamsik, eks striker Real Madrid itu mengecoh kiper dengan tendangan chip.

Sayangnya, skuat Rafa Benitez itu gagal mempertahankan keunggulan. Enam menit jelang bubaran, Genoa mampu menyamakan kedudukan lewat tendangan bebas Emanuele Calaio. Gol tersebut disambut suka-cita oleh para pemain dan ofisial Genoa.

Hasil itu membuat Napoli tetap di urutan ketiga dengan 51 poin. Sedangkan Genoa berada di urutan 11 dengan 32 poin.

Susunan Pemain

Napoli: Reina; Reveillere, Fernandez, Albiol, Ghoulam; Behrami, Jorginho (Inler 80); Mertens (Pandev 85), Hamsik (Insigne 72), Callejon; Higuain

Genoa: Perin; Burdisso, De Maio, Antonini; Motta (Calaiò 63), Matuzalem, Bertolacci, Antonelli; Konate, Gilardino (Fetfatzidis 46), Sculli (Centurion 78)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement