REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Wasit Alberto Undiano Mallenco yang memimpin duel El Clasico antara Real Madrid melawan Barcelona di Santiago Bernabeu, Senin (24/3) dinihari WIB menjadi buah bibir. Lantaran keputusan 'kontroversial' yang dibuat wasit tersebut.
Undiano menghadiahkan satu penalti untuk Madrid, dua lainnya untuk Barca dan kartu merah untuk Sergio Ramos. Keputusan tersebut dianggap merugikan kubu Los Blancos.
Adalah Sergio Ramos yang tidak terima dengan keputusan Undiano di lapangan. Pemain berusia 27 tahun ini melontarkan kata-kata cukup pedas untuk Undiano.
"Kami (Madrid) berharap Undiano tidak akan pernah memimpin pertandingan (Madrid) lagi. Tampaknya apa yang terjadi di Santiago Bernabeu dan Camp Nou sama saja," kata Ramos seperti dikutip Marca.
Wasit Undiano menilai telah terjadi pelanggaran terhadap Neymar yang dilakukan oleh Ramos. Sebagai orang terakhir, Ramos pun mendapatkan kartu merah.
"Saya tidak pernah menyentuh Neymar," kata Ramos menegaskan pelanggaran yang dituduhkan kepada dirinya.
Duel El Clasico Jilid II musim ini di Santiago Bernabeu dimenangkan oleh Barcelona dengan skor 4-3. Lionel Messi bahkan mencetak hattrick dalam laga El Clasico kali ini.