REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions antara Atletico Madrid lawan Barcelona di Vecente Calderon, Kamis (10/4) dinihari WIB bakal menjadi momen spesial bagi Andres Iniesta. Kenapa? Duel maut ini akan menjadi laga kali ke-500 Iniesta bersama Azulgrana.
Dilansir Marca, Iniesta menjadi salah satu pemain loyal Barcelona. Mengingat sudah bertahun-tahun mengabdi untuk Los Cules sejak musim 2002-2003 lalu. Total 50 gol sudah dicetak Iniesta bersama El Barca.
Namun, catatan kali ke-500 Iniesta ini masih kalah dibandingkan dengan dua veteran Barcelona lainnya, yakni Xavi Hernandez (716 kali), Carles Puyol (593 kali), Migueli (549 kali) dan Victor Valdes (535 kali).
Duel Atletico-Barcelona tentu sayang untuk dilewatkan. Pada leg pertama perempat final yang dimainkan pekan lalu di Camp Nou, Barca-Atletico bermain imbang 1-1. Kedua tim pun sama-sama kuat untuk lolos ke semifinal.
Dua klub sudah memastikan diri lolos ke semifinal, Chelsea dan Real Madrid. Kini, tinggal menunggu hasil pertandingan antara Atletico-Barcelona dan Bayern Muenchen-Manchester United.