REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Penyerang Juventus Carlos Tevez mengungkapkan bahwa dia akan berada di Disney World bersama keluarganya saat Argentina bertanding di Piala Dunia musim panas ini.
Meskipun ia menjadi pencetak gol terbanyak Juventus dengan 18 gol musim ini, Tevez kemungkinan tidak masuk dalam skuad Argentina untuk Piala Dunia di Brasil.
"Saya tidak berpikir akan menonton permainan tim nasional saya di Piala Dunia," kata Tevez kepada Cronica.com.ar yang dikutip laman ESPN, Kamis (17/4).
"Saya sudah membeli tiket untuk pergi dengan istri dan tiga anak saya ke Disney World. Mereka layak mendapatkan liburan itu dan saya tahu jelas dimana tempat saya," kata Tevez.
"Istri saya meminta saya untuk jalan-jalan ke Disney bersama anak-anak dan saya ingin memberi mereka sukacita itu setelah saya memenangkan scudetto bersama Juventus," katanya.
"Kendati demikian saya akan tetap menjadi pendukung nomor satu Argentina. Urutan calon juara saya adalah Argentina, Brasil, dan Jerman."
"Namun saya pikir saya tidak akan bisa menyaksikan pertandingan karena itu akan membuat saya sangat gugup dan bernostalgia," kata mantan pemain West Ham United ini.
Tevez (30) pernah bermain untuk Argentina pada Piala Dunia 2006 dan 2010 namun tidak masuk dalam tim Albiceleste sejak gagal melakukan tendagangan penalti ketika Argentina kalah dari Uruguay di perempatfinal Copa America 2011.
Meskipun tidak dipanggil masuk tim nasional negaranya, mantan pemain Manchester United dan Manchester City ini tidak dendam terhadap pelatih Argentina, Alejandro Sabella.
"Kami (Tevez dan Sabella) bersama-sama di Brasil ketika saya masih di Corinthians (Sabella adalah asisten pelatih Daniel Passarella)," kata Tevez.
"Kami punya hubungan yang fantastis. Kami tidak pernah punya masalah dan hubungan kami sangat baik."
"Semua orang bertanya mengapa saya tidak masuk tim nasional tapi saya tidak bisa menjawab pertanyaan itu karena saya akan kurang menghargai. Semua hal berjalan seperti adanya," katanya.
"Saya diberitahu di Buenos Aires ada orang yang meminta mempertimbangkan saya ikut di Piala Dunia dan saya berterima kasih atas dukungannya tapi saya memberitahu mereka bahwa mereka harus membiarkan pelatih membuat keputusan sendiri karena itu akan memberikan keamanan bagi tim yang akan pergi ke Brasil."
"Saya pikir dia (Sabella) yakin dengan pilihannya dan itu sangat baik," katanya.
"Jika dia harus menang, dia akan melakukan dengan keyakinannya dan dia tidak harus melakukan sesuatu yang dia rasa tidak benar. Tidak akan baik baginya untuk memilih saya sekarang!" kata Tevez.