REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih tim nasional U-19 Indra Sjafri terpilih sebagai Tokoh Perubahan 2013 dari Harian Republika. Indra menjadi salah satu dari lima tokoh yang mendapatkan penghargaan atas kerja kerasnya sehingga menjadi inspirasi perubahan untuk Indonesia.
Di bidang olah raga khususnya sepak bola, kerja keras Indra bersama anak-anak asuhnya selama bertahun-tahun kembali meningkatkan gairah serta kecintaan masyarakat terhadap tim nasional Indonesia.
Trofi Piala AFF U-19 2013 dan keberhasilan lolos ke putaran final Piala Asia U-19 2014, tak hanya menghapus dahaga masyarakat Indonesia akan prestasi, tetapi juga membayar rasa jenuh setelah sebelumnya sepak bola Indonesia dipusingkan dengan konflik.
"Terima kasih kepada Republika dan masyarakat Indonesia yang terus mendukung timnas U-19. Penghargaan ini menjadi pelecut semangat saya untuk terus meningkatkan kualitas tim nasional U-19," kata Indra kepada Republika.
Selain itu, tambah Indra, penghargaan ini menjadi pengingat bahwa tidak akan ada yang sia-sia bila semua pihak mau bekerja keras demi kemajuan sepak bola Indonesia. "Kita bangsa besar yang memiliki potensi luar biasa," ujarnya.
Pelatih asal Sumatra Barat tersebut tak lupa menyampaikan rasa terima kasih kepada PSSI dan Badan Tim Nasional yang telah mendukung penuh segala programnya. "Alhamdulillah, segala program yang saya buat benar-benar didukung oleh PSSI dan BTN. Sehingga saya dapat dengan nyaman untuk terus meningkatkan kualitas tim," tutur Indra.