REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, yakin timnya mampu melaju ke babak final Liga Champions musim ini setelah menghadapi Bayern Muenchen pada duel leg kedua di Allianz Arena, pekan depan.
Sebelumnya, Los Blancos berhasil mengungguli skuat asuhan Pep Guardiola dengan skor 1-0 saat menjamu FC Hollywood di Santiago Bernabeu, Kamis (24/4) dini hari kemarin.
“Laga leg kedua akan sangat sulit. Namun, kami memiliki sedikit keuntungan dan harus bermain dengan keyakinan seperti yang telah kita lakukan kemarin,” kata Ancelotti, seperti dikutip Tribal Football, Jumat (25/4).
Pelatih bergelar ‘Don Carlo’ itu memperkirakan laga di Allianz Arena nantinya bakal berjalan dengan ketat dan keras. Karena itu, ia meminta kepada para pemainnya agar selalu memompa semangat juang dan tampil dengan kepercayaan diri penuh saat berhadapan dengan Muenchen.
“Kami tidak tahu apa yang akan terjadi di sana (Allianz). Tetapi saya yakin, kami akan dibuat menderita (oleh Muenchen). Untuk itu, kami akan bermain dengan penuh semangat dan mengerahkan segala kemampuan yang ada,” ujar Ancelotti.
“Dengan kualitas skuat yang kami miliki, Real Madrid bisa mengalahkan siapa pun. Pertandingan pekan depan menjadi bagian yang sangat penting dari musim ini. Kerja keras semua orang akan membantu kami meraih hasil yang baik,” tutur Don Carlo lagi.