Jumat 11 Jul 2014 02:24 WIB

Fiorentina Siap Pertahankan Cuadrado

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Julkifli Marbun
Gelandang Fiorentina Mati Fernandez (tengah) merayakan golnya bersama rekannya, Juan Cuadrado.
Foto: AP Photo/Marco Vasini
Gelandang Fiorentina Mati Fernandez (tengah) merayakan golnya bersama rekannya, Juan Cuadrado.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Penampilan cemerlang winger Kolombia, Juan Cuadrado, di Piala Dunia 2014 membuat nama winger Fiorentina itu disebut-sebut tengah didekati sejumlah tim raksasa. Tidak tanggung-tanggung, Barcelona, Manchester United, dan Bayern Muenchen kabarnya siap mengoda Cuadrado untuk hengkang dari Stadion Artemio Franchi.

Namun, la Viola optimis bisa mempertahankan pemain berusia 26 tahun tersebut. Meski mengakui akan sangat sulit untuk bisa mencegah kepergian Cuadrado, tapi Presiden Fiorentina, Andre Della Valle, tidak gentar dengan upaya tim-tim raksasa Eropa tersebut. ''Akan sangat sulit menahan Cuadrado, tapi bukan tidak mungkin.

Pada saat ini, saya rasanya bisa melakukan hal-hal tak mungkin. Bukan hanya Barcelona hanya tertarik terhadap Cuadrado, tapi juga ada tim lain,'' ujar Della Valle seperti dikutip Football-Italia, Jumat (11/7).

Nama Cuadrado mencuri perhatian dunia saat mampu mencatatkan empat assist di sepanjang gelaran Piala Dunia 2014. Prestasi Cuadrado itu menyamai torehan rekor Roman Riquelme dan Francesco Totti di Piala Dunia 2006. Cuadrado pun berhasil mengantarkan Kolombia melangkah ke babak perempat final Brasil 2014.

Penampilan apik Cuadrado di Piala Dunia 2014 seakan melengkapi penampilan impresifnya pada musim lalu. Catatan 11 gol dan lima assist dari 31 kali sebagai starter menjadi torehan Cuadrado di la Viola dan berhasil membawa Fiorentina finish di peringkat keempat Serie A. Bergabung bersama la Viola sejak 2012, Cuadrado masih memiliki durasi kontrak hingga 2017 mendatang.

Sebelumnya, Direktur Olahraga Fiorentina, Daniele Prade, menyebut, pihaknya telah membuat terobosan besar kala membeli separuh kepemilikan Cuadrado dari Udinese. Fiorentina kabarnya harus membayar sebesar 15 juta euro demi bisa menebus Cuadrado dari Udinese. Prade pun menegaskan, pihaknya akan melakukan apapun untuk bisa mempertahankan pemain yang sempat merumput bersama Lecce itu.

''Kami akan berusaha sekuat mungkin agar bisa meyakinkan dia untuk bertahan disini. Tapi keputusan finalnya akan keluar setelah dia menjalani masa liburan pergantian musim,'' ujar Prade di Manchester Evening News.

 

Klasemen Liga Italia 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement