Selasa 15 Jul 2014 10:59 WIB

Laga Uji Coba Timnas U-19 Ini Akan Jadi Penggalangan Dana Buat Palestina

Red: M Akbar
Timnas U19
Foto: Republika/ Edwin Dwi Putranto
Timnas U19

REPUBLIKA.CO.ID, TERNATE -- Manajemen Persiter Ternate menggalang dana untuk membantu warga Palestina di Gaza sebagai bentuk kepedulian atas penderitaan yang dialami warga negara itu akibat serangan militer Israel.

"Persiter Ternate kebetulan akan melakoni pertandingan uji coba dengan Timnas Indonesia U-19 di Gelora Kie Raha pada 22 Juli 2014 dan momentum ini kita akan manfaatkan menggalang dana untuk warga Palestina di Gaza," kata Sekretaris Umum Persiter Ternate Hasbi Yusup di Ternate, Selasa (15/7).

Penggalangan dana tersebut akan dilakukan dengan cara menjual karcis untuk pertandingan uji coba tersebut kepada masyarakat dengan harga mulai dari Rp50 ribu sampai dengan Rp150 ribu, yang 10 persen dari penjualan karcis itu akan disumbangkan untuk warga Palestina.

Hasbi mengharapkan kepada masyarakat di Ternate dan kabupaten/kota lainnya untuk membeli karcis pertandingan uji coba antara Persiter Ternate dengan Timnas U-19 tersebut, karena selain menyaksikan laga kedua tim, juga sekaligus menyumbang untuk warga Palestina di Gaza.

Manajemen Persiter Ternate akan memberi kesempatan pula kepada masyarakat yang ingin menyalurkan dana di luar pembelian karcis pertandingan uji coba Persiter Ternate dengan Timas U-19 tersebut untuk sumbangkan kepada warga Palestina.

Hasbi mengatakan, jika pertandingan uji coba tersebut disaksikan minimal 5.000 penonton maka akan terkumpul sedikitnya dana minimal Rp25 juta untuk disumbangkan kepada warga Palestina dengan asumsi semuanya membeli tiket harga Rp50 ribu.

Sementara itu sejumlah elemen masyarakat di Ternate dan kota lainnya di Malut dalam beberapa terakhir juga melakukan penggalangan dana untuk warga Palestina, di antaranya dengan cara menempatkan kotak sumbangan di masjid dan tempat-tempat strategis lainnya.

Ada pula organisasi masyarakat yang menggalang dana untuk warga Palestina dengan cara menjual VCD yang menggambarkan kondisi warga Palestina akibat serangan militer Israel beberapa tahun silam seharga Rp50 ribu per keping.

sumber : antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement