Kamis 21 Aug 2014 04:37 WIB

Porto Petik 3 Poin di Kandang Lille

FC Porto
FC Porto

REPUBLIKA.CO.ID, LILLE -- FC Porto sukses memetik tiga poin penuh pada lawatannya ke kandang Lille, Kamis (21/8) dini hari WIB. Bermain di LOSC Lille Metropole, wakil Portugal ini menang 1-0 atas Lille pada leg pertama playoff Liga Champions.

Gol semata wayang Porto diciptakanoleh Hector Herrera pada menit ke-61. Baik Porto maupun Lille bermain dengan tempo yang cepat guna menembus benteng pertahanan lawan. 

Berkat kemenangan di kandang Lille ini, maka peluang Porto untuk melaju ke fase grup terbuka lebar. Apalagi pada leg berikutnya Porto bakal bertindak sebagai tuan rumah di Estadio Do Dragao pekan depan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement