Kamis 21 Aug 2014 05:24 WIB

Icardi Bawa Inter Unggul 1-0 di Babak Pertama

Rep: C67/ Red: Citra Listya Rini
Mauro Icardi
Foto: legaseriea.it
Mauro Icardi

REPUBLIKA.CO.ID, LAUGARDALSVOLLUR -- Inter Milan melakoni laga perdana playoff Liga Europa melawan Stjarnan di Laugardalsvollur, Islandia, Kamis (21/8) dini hari WIB. Mauro Icardi berhasil membawa Nerazzurri unggul 1-0 di babak pertama.

Jelang turun minum tepatnya pada menit ke-41, Icardi mencetak gol ke gawang Stjarnan. Selama babak pertama skuat asuhan Walter Mazzarri mendominasi permainan. 

Inter terus menggempur barisan pertahanan Stjarnan. Sejumlah peluang untuk melahirkan gol pun wakil Italia ini.

Dalam pertandingan ini, Inter tidak diperkuat oleh Rodrigo Palacio karena faktor kebugaran. Posisi Palacio digantinkan oleh Ruben Botta untuk menemani Icardi dalam melakukan serangan ke pertahanan lawan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement