Jumat 22 Aug 2014 14:56 WIB

Maroko Bebas Ebola, Piala Dunia Antarklub Tak Bermasalah

Rep: CR03/ Red: M Akbar
Piala Dunia Antarklub 2013
Foto: www.designtagebuch.de
Piala Dunia Antarklub 2013

REPUBLIKA.CO.ID, JOHANNESBURG -- FIFA mengabarkan penyelenggaraan Piala Dunia Antarklub 2014, yang akan menampilkan Real Madrid di Maroko selama bulan Desember terus berjalan meskipun wabah epidemi Ebola sedang mewabah di Afrika.

"Seperti yang diterangkan oleh Organisasi Kesehatan Dunia, belum ada kasus yang tercatat dari Maroko mengenai wabah Ebola tersebut. Sehingga tidak ada alasan untuk merubah tempat pertandingan," ungkap FIFA, Jumat (22/8).

Virus mematikan tersebut disinyalir telah merenggut 1.350 jiwa di empat negara Afrika Barat - Liberia, Guinea, Nigeria dan pesisir kota Sierra Leone, sejak Maret silam.

Raksasa Spanyol Real Madrid akan melakukan kualifikasi pada 10-20 Desember bersama dengan klub Argentina San Lorenzo, Meksisko Cruz Azal, Selandia Baru Auckland City dan Maroko Moghreb Tetouan.

Juara Afrika dan Asia juga akan bersaing untuk piala tersebut, yang sebelumnya dimenangkan oleh klub Jerman Bayern Munich di Maroko tahun lalu.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement