Sabtu 23 Aug 2014 18:43 WIB

Tiga Pemain Ini Akan Dilepas Louis van Gaal

Rep: c84/ Red: Fernan Rahadi
Denny Welbeck
Foto: Reuters/Nigel Roddis
Denny Welbeck

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Buruknya performa Manchester United (MU) dalam laga pembuka kala dikalahkan Swansea City membuat Louis van Gaal dilaporkan akan membuang tiga pemainnya yakni Danny Welbeck, Tom Cleverley, dan Wilfried Zaha pada bursa transfer kali ini.

Seperti dilansir The Mirror, ketiga pemain itu akan dilepas dengan status pinjaman guna meningkatkan kualitas dan pengalaman pemain tersebut. Baik Cleverley maupun Welbeck dikabarkan tak masuk dalam rencana yang tengah dibangun pelatih asal Belanda tersebut.

Dua tim asal London Utara, Arsenal dan Tottenham Hotspur menjadi kandidat kuat untuk memboyong Welbeck. Sementara Cleverley dikabarkan diminati oleh Everton. Untuk Zaha kemungkinan terbesar ialah akan disekolahkan kembali ke mantan klubnya Crystal Palace.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement