REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Kabar mengejutkan datang dari Italia setelah Allenatore anyar Italia, Antonio Conte, tidak memasukan nama Mario Balotelli dalam daftar skuatnya yang tengah dipersiapkan untuk menghadapi Belanda dan Norwegia.
Gli Azzurri akan menjamu Belanda dalam laga uji coba di Stadion San Nicola di Bari pada 4 September dimana laga tersebut adalah pertandingan pertama Conte bersama Italia. Menurut Football Italia, alih-alih memilih Balotelli, Conte justru lebih memilih untuk membawa Daniel Osvaldo dan Stephan El Shaarawy.
Selain itu, penyerang Sassuolo, Simone Zaza dan penggawa Juventus, Sebastian Giovinco juga dipanggil Conte untuk melengkapi skuatnya.
Tidak adanya nama Balotelli sejatinya sudah diprediksi banyak pihak setelah sang pemain yang baru bergabung dengan Liverpool itu dituding sebagai salah satu penyebab kegagalan Italia di Piala Dunia 2014.
Berikut ini daftar skuat Italia untuk laga uji coba:
Kiper: Buffon (Juventus), Padelli (Torino), Perin (Genoa), Sirigu (PSG)
Bek: Astori (Roma), Bonucci (Juventus), Chiellini (Juventus), Paletta (Parma), Ranocchia (Inter)
Tengah: Candreva (Lazio), Darmian (Torino), De Rossi (Roma), De Sciglio (Milan), Florenzi (Roma), Giaccherini (Sunderland), Maggio (Napoli), Marchisio (Juventus), Parolo (Lazio), Pasqual (Fiorentina), Poli (Milan), Verratti (Paris Saint Germain)
Penyerang: Destro (Roma), El Shaarawy (Milan), Giovinco (Juventus), Immobile (Borussia Dortmund), Osvaldo (Inter), Zaza (Sassuolo)