REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Laga persahabatan antara Inggris dan Norwegia yang dihelat di Stadion Wembley, London, Kamis (4/9) dini hari WIB bermakna spesial bagi Wayne Rooney. Kemenangan 1-0 Inggris atas Norwegia tersebut dipersembahkan oleh sang kapten.
Rooney mencetak gol kemenangan bagi the Three Lions lewat titik putih 12 pas. Gol tersebut merupakan yang kali ke-41 yang dicetak bomber Manchester United tersebut untuk Timnas Inggris.
Dilansir laman resmi FIFA, raihan gol ke-41 tersebut membuat Rooney mencetak rekor daftar pencetak gol terbanyak di level timnas. Sebelumnya Michael Owen mengemas 40 gol bersama skuat the Three Lions.
Rooney telah membela skuat Inggris sejak 2003 lalu. Bomber berusia 28 tahun ini tercatat sudah main sebanyak 96 kali bersama the Three Lions.