REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Apes benar nasib yang dialami gelandang Jerman, Marco Reus. Belum lama kembali ke lapangan hijau, Reus kembali mengalami cedera engkel saat melakoni laga perdana kualifikasi Grup D Piala Eropa 2016 melawan Skotlandia.
Dalam laga yang berlangsung di Stadion Signal Igduna Park, Senin (8/9) dinihari WIB, Jerman menang tipis 2-1. Reus yang tampil sebagai starter dilanggar oleh pemain Skotlandia pada menit ke-90.
Melihat Reus meringis kesakitan, pelatih Joachim Loew pun akhirnya menarik keluar pemain berusia 25 tahun tersebut.
Loew mengatakan bahwa Reus mengalami cedera engkel kaki kiri. Itu merupakan cedera yang sama seperti saat menjalani laga persahabatan melawan Armenia yang akhirnya membuat Reus absen di Piala Dunia 2014.
"Engkel Reus terkilir lagi dan itu cedera yang sama seperti saat melawan Armenia," ujar Loew dilansir Reuters.
Berdasarkan diagnosis sementara, jelas Loew, cedera Reus tidak seserius seperti sebelumnya. "Tapi kami masih harus menunggu hasil tes lebih lanjut," kata Loew.