Rabu 10 Sep 2014 18:43 WIB

Hasselbaink Ingin Latih Leeds United

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Erik Purnama Putra
Jimmy Floyd Hasselbaink.
Foto: Reuters
Jimmy Floyd Hasselbaink.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Legenda Chelsea, Jimmy Floyd Hasselbaink menyatakan minatnya untuk melatih Leeds United setelah klub yang bermarkas di Elland Road itu kekosongan kursi kepelatihan.

Hasselbaink yang kini berusia 42 pernah bermain untuk Leeds periode 1997 hingga 1999. "Leeds United adalah tempat yang indah, klub besar di mana saya memiliki dua tahun yang hebat bersamanya. Jika mereka ingin berbicara dengan saya, tentu saja saya akan menyambutnya," ujarnya kepada talkSPORT.

Hasselbaink mengaku memiliki pengalaman dalam melatih dan bisa mewujudkan keinginan klub. Namun, mantan ujung tombak timnas Belanda itu menyerahkan sepenuhnya kepada Leeds.

''Tapi apa Leeds United sendiri menginginkan? Itulah pertanyaan yang paling penting. Tapi jika mereka ingin berbicara dengan saya, tentu saja saya akan tertarik. Siapa yang tidak ingin mengelola Leeds United? Ini adalah salah satu dari 10 pekerjaan terbesar di negara ini,'' kata dia.

Hasselbaink kini telah melatih salah satu klub Inggris, Nottingham Forest. Ia pernah menjadi bintang di Elland Road. Hasselbaink mencetak 42 gol dalam 87 pertandingan untuk klub tersebut sebelum dijual ke Atletico Madrid.

Hasselkbaink pun pindah dari Atletico Madrid karena klub itu mengalami degradasi pada 2000, dan ia pun berlabuh ke Chelsea dengan harga 15 juta poundsterling.

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Arsenal Arsenal 0 0 0 0 0 0 0
2 Aston Villa Aston Villa 0 0 0 0 0 0 0
3 Chelsea Chelsea 0 0 0 0 0 0 0
4 Everton Everton 0 0 0 0 0 0 0
5 Fulham Fulham 0 0 0 0 0 0 0

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement