Kamis 11 Sep 2014 11:52 WIB

Mourinho: Guardiola Botak karena Tak Nikmati Sepak Bola

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Didi Purwadi
Pep Guardiola
Foto: reuters
Pep Guardiola

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Perseteruan antara Jose Mourinho dan Pep Guardiola kembali memanas meski keduanya tak lagi menangani dua klub raksasa Spanyol: Real Madrid dan Barcelona. Pada Rabu (10/9) lalu, Mourinho menyindir kepala botak Guardiola. 

''Jika anda menikmati apa yang anda lakukan, anda tidak akan kehilangan rambut anda. Dia punya kepala botak. Guardiola tidak menikmati sepakbola,'' sindir Mourinho, seperti dikutip dari Express, Kamis (11/9).

Komentar sinis Mourinho ini sebenarnya buntut dari 'perang mulut' keduanya saat hadir dalam pertemuan pelatih UEFA. Keduanya bentrok terkait permasalahan panjang rumput di lapangan.

Masih menurut Express, Guardiola berpendapat seharusnya panjang rumput tidak melebihi 1,5 cm dan harus disiram sebelum pertandingan dimulai. Resep yang diajukan oleh Guardiola untuk membuat permainan lebih cepat dan lebih indah.

Sementara, Mourinho yang tidak sepakat itu menolak argumen Guardiola. ''Setiap orang memiliki gaya bermain yang harus dihormati. Sepakbola bisa menjadi spektakuler dalam beberapa cara,'' kata dia.

Komentar keduanya tak terlepas dari gaya permainan masing-masing. Guardiola dikenal sebagai pengusung tiki taka yang terkenal dengan keindahan operan-operan pendeknya, sementara Mourinho dikenal sebagai bapaknya 'parkir bus' yang bertahan total sehingga permainannya cenderung membosankan.

Guardiola kemudian balas menjawab komentar Mourinho. ''Keindahan sepak bola tergantung pada pelatih. Seperti saya lihat, Mourinho lebih memilih hasil untuk dijadikan tontonan. Aku tahu itu yang penting baginya,'' kata Guardiola.

Perseteruan dilaporkan sempat berakhir. Namun, Rabu (10/9) lalu, Mourinho membalasnya dengan menyindir kepala botaknya Guardiola.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement