Kamis 11 Sep 2014 18:57 WIB

Pelatih Tim-Tim Spanyol Bantu Indra Sjafri

Rep: Satria Kartika Yudha/ Red: Israr Itah
 Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafrie memimpin sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10).
Foto: Republika/Yasin Habibi
Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafrie memimpin sesi latihan di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Rabu (9/10).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Pelatih timnas U-19 Indra Sjafri mengaku gembira dengan terealisasinya tur Spanyol. Selain berguna untuk mengasah kemampuan timnya, tur Spanyol ini juga akan menambah referensi Indra.

Menurut pelatih asal Sumatra Barat itu, timnas U-19 tidak sekadar melakoni uji coba melawan tim Barcelona B, Valencia, B, Atletico Madrid B, dan Real Madrid C. Para pelatih tim-tim ini akan memberikan masukan terkait kekurangan dan hal yang mesti dibenahi dalam permainan skuat Garuda Jaya.

"Di Spanyol nanti akan ada ajang diskusi dengan tim pelatih lawan setelah pertandingan," kata Indra seusai memimpin latihan di Lapangan Sutasoma 77 Halim Perdanakusuma, Kamis (11/9) sore. 

Pada Piala Asia nanti, timnas U-19 akan berhadapan dengan Uzbekistan, Australia, dan Uni Emirat Arab di grup B. Ketiga tim itu memiliki keunggulan dalam postur fisik. Uji coba ke Spanyol diharapkan menjadi ajang pelajaran bagi pemain agar terbiasa  menghadapi lawan yang para pemainnya memiliki postur lebih tinggi. 

Selain itu, Evan Dima dkk bisa mengukur kemampuan menghadapi lawan yang memiliki teknik individu mumpuni. Sebab tim-tim Spanyol rata-rata memiliki pemain dengan skill individu mumpuni. Terutama dalam penguasaan bola dan kemampuan menembus pertahanan lawan tanpa melibatkan banyak pemain.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement