Selasa 16 Sep 2014 22:10 WIB

Memphis Depay Absen Dua Bulan Akibat Cedera

Pemain Timnas Belanda, Memphis Depay, merayakan golnya ke gawang Australia di laga Grup B Piala Dunia 2014 di Stadion Beira Rio, Porto Alegre, Rabu (18/6).
Foto: Reuters/Marko Djurica
Pemain Timnas Belanda, Memphis Depay, merayakan golnya ke gawang Australia di laga Grup B Piala Dunia 2014 di Stadion Beira Rio, Porto Alegre, Rabu (18/6).

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Pemain internasional Belanda, Memphis Depay, diperkirakan akan absen selama dua bulan karena mengalami cedera lebam otot. Demikian kata klubnya PSV Eindhoven pada Senin.

Hasil pemeriksaan, Sabtu (13/9), di PEC Zwolle menunjukkan adanya robekan pada ototnya sehingga pemain berusia 20 tahun harus istirahat sekitar enam minggu hingga dua bulan.

Ia akan absen dalam pertandingan Belanda pada babak penyisihan Euro 2016 lawan Kazakhstan dan Islandia pertengahan Oktober.

Depay, pencetak gol terbanyak dalam kompetisi Liga Belanda dengan mengantongi lima gol, juga tidak dapat turun lapangan sedikitnya pada dua pertandingan Liga Europa mendatang.

PSV kehilangan rekor 100 persen dalam kompetisi liga setelah Depay keluar dari pertandingan saat mereka kalah 1-3 atas PEC.

sumber : Antara/Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement