REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Leandro Damiao mengatakan bahwa dirinya sangat tersanjung mendapatkan tawaran bergabung dari AC Milan. Namun, pemain asal Brasil ini memilih untuk tetap berada di Santos.
Damiao sebelumnya tengah dikaitkan oleh raksasa Italia di bursa transfer musim panas lalu, dan dirinya telah mengakui bahwa baru-baru ini Rossoneri kembali mengajukan pendekatan.
"Pilihan untuk tetap di Santos adalah milikku," kata pemain berusia 25 tahun itu kepada Fox Sport Radio.
Seperti yang dilansir oleh Football Italia, Rabu (17/9). I Diavollo membuat tawaran sangat menarik dan juga beberapa klub elit Eropa lainnya menginginkan ujung tombak Selecao ini.
Namun, Damiao memilih untuk tetap berada bersama Santos."Saya Senang berada di Santos dan saya memilih untuk tinggal disini," tutupnya.