Jumat 19 Sep 2014 15:52 WIB

Arsenal dan Liverpool Kembali Dekati Isco

Rep: Cr02/ Red: Erik Purnama Putra
Gelandang Real Madrid, Isco
Foto: AP Photo
Gelandang Real Madrid, Isco

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Dua klub Liga Primer Inggris, Arsenal dan Liverpool dikabarkan kembali menaruh minatnya untuk memboyong gelandang Real Madrid, Isco pada bursa transfer musim dingin mendatang.

The Express melaporkan, walau gagal pada musim panas ini, kedua tim kembali memberikan tawaran kepada Isco untuk merumput di Inggris. Kedua tim merasa masih membutuhkan seorang pemain yang dapat menjadi daya gedor serangan dari lini tengah mereka.

Isco dinilai merupakan pemain yang tepat untuk mengisi posisi tersebut. Masa depannya di Santiago Bernabeu pun kini masih menjadi tanda tanya, mengingat mereka lebih sering menampilkan James Rodriguez maupun Toni Kroos dalam starter Los Blancos.

Kedua pelatih tersebut, Arsene Wenger dan Brendan Rodgers juga menegaskan bahwa mereka siap untuk menampung Isco kapanpun ia ingin pindah. Kedua pelatih itu juga dikabarkan merupakan pengagum playmaker Real Madrid tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement