Senin 13 Oct 2014 05:21 WIB

Januari, Liverpool Bakal Datangkan 'The Next Messi'

Rep: CR03/ Red: M Akbar
Delle Alli
Foto: Givemesport
Delle Alli

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool dikabarkan sudah semakin dekat untuk bisa mendatangkan gelandang serang Delle Alli dari MK Dons. Rumor ini menjadi tengah santer dibicarakan media lokal setempat.

The Daily Express mengklaim pemain berusia 18 tahun itu akan menandatangani kepindahanya ke Merseyside pada bulan Januari mendatang. Tetapi akan kembali ke League One dengan status pinjaman hingga akhir musim.

Alli telah banyak dikaitkan dengan sujumlah klub Liga Primer Inggris dalam beberapa bulan terakhir. Laporan terbaru menunjukan The Reds telah memenangkan mendapatkan tanda tangan pemain yang memiliki berat badan 73 kg tersebut.

Dalam kesepakatan ini The Kopites menyodorkan harga sebesar Rp 176 miliar, seperti dikutip oleh Givemesport, Senin (13/11).

Dirinya juga telah dikaitkan dengan Manchester United, Arsenal dan Chelsea, dan itu mengherankan bahwa sederet raksasa Liga Primer mengejarnya lantaran dia dijuluki sebagai 'Lionel Messi-nya Inggris'.

Kedatangan pemain ini di Anfield Stadium akan menjadi 'kudeta transfer' bagi Liverpool. Karena mereka melihat untuk penambahan amunisi baru jika ingin bersaing di jajaran elit Premier League.

Pelatih Brendan Rodgers membuat sejumlah penambahan yang cukup signifikan di musim panas ini, dengan kedatangan Adam Lallanam Lazar Markovic, dan Mario Balotelli semua bergabung dengan Liverpool.

Namun sayang Liverpool tidak bisa merasakan sentuhan Alli musim ini, jika dirinya tiba pada bulan Januari. Alli diproyeksikan untuk dipinjam setengah musim hingga musim 2014/15 usai.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement