REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Persebaya Surabaya ternyata lebih unggul dibandingkan Mitra Kukar jika melihat catatan pertemuan kedua tim. Dari tiga pertemuan kedua tim, Persebaya belum pernah bisa dikalahkan oleh wakil dari Kalimantan ini.
Merujuk pada catatan pertemuan antara Mitra Kukar dan Persebaya di babak regular, Persebaya mampu menang atas Kukar, termasuk di Stadion Aji Imbut dengan skor 4-2. Sedangkan pada laga pertama babak delapan besar di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Persebaya ditahan imbang Mitra Kukar 1-1.
Kedua tim ini akan kembali lagi bertemu Kamis (30/10) dalam laga penentuan babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) yang akan digelar di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Kalimantan Timur.
Berikut adalah catatannya
Tiga pertemuan terakhir kedua tim
6/10/14 Persebaya Surabaya 1-1 Mitra Kukar
2/9/14 Mitra Kukar 2-4 Persebaya Surabaya
1/2/14 Persebaya 2-1 Mita kukar
Lima pertandingan terakhir Mitra Kukar
26/10/14 Persib Bandung 2-1 Mitra Kukar
21/10/14 Pelita Bandung Raya 1-0 Mitra Kukar
14/10/14 Mitra Kukar 1-0 Pelita Bandung Raya
10/10/14 Mitra Kukar 2-3 Persib Bandung
6/10/14 Persebaya Surabaya 1-1 Mitra Kukar
Lima Pertandingan terakhir Persebaya Surabaya
26/10/14 Persebaya Surabaya 1-1 Pelita Bandung Raya
21/10/14 Persib Bandung 3-1 Persebaya Surabaya
14/10/14 Persib bandung 1-1 Persebaya Surabaya
10/10/14 Pelita Bandung Raya 0-0 Persebaya Surabaya
6/10/14 Persebaya Surabaya 1-1 Mitra Kukar Mitra Kukar