REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Rafael Benitez membidik trofi Liga Europa sebagai pengganti kegagalan Napoli menembus Liga Champions. Mantan arsitek Liverpool ini meminta para pemainnya fokus meladeni Young Boys di Stade de Suisse.
"Aku berencana untuk menurunkan semua pasukanku dalam laga nanti. Tapi, aku tak menutup kemungkinan untuk melakukan perubahan saat pertandingan nanti," kata Benitez seperti dikutip Football Espana, Rabu (5/11).
Benitez mengaku belum bisa melupakan kekalahan kontra Athletic Bilbao. Pasalnya hasil tersebut membuat Napoli tersingkir dari Liga Champions.
"Aku hancur saat gagal lolos playoff. Tapi kami harus mengatasi emosi. Kami adalah tim yang kuat dan akan kami buktikan dilapangan," kata pelatih 54 tahun itu.
Benitez meminta anak-anak asuhnya tidak akan menganggap remeh wakil dari Swiss itu. "Kami memiliki kualitas yang cukup untuk mengalahkan Young Boys dan memnuhi komitmen kami musim ini. Besok akan menjadi pertandingan yang ketat. Young Boys memiliki taktik yang bagus," tutupnya.