REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Empat kali berada di partai final Piala AFF (2000, 2002, 2004, 2010), Indonesia sekalipun belum pernah meraih gelar juara. Untuk menghapus kutukan tersebut, pelatih Indonesia punya trik khusus.
Asisten pelatih timnas, Widodo Cahyono mengatakan, ada tiga hal yag ditekankan sang pelatih Alfred Riedl bagi para pemain untuk meraih gelar juara. Kerja keras, disiplin, dan respect menjadi hal yang dtekankan pelatih untuk para pemainnya.
"Sejak awal Alfred menekankan tiga hal tersebut kepada para pemain," ujar Widodo kepada Republika usai acara Trophy tour di mall FX Senayan, Ahad (9/11).
Dia menjelaskan, disiplin di sini memiliki arti luas, bukan hanya disiplin dalam waktu berlatih tapi juga disiplin dalam posisi, disiplin menerima instruksi pelatih, dan juga disiplin di luar lapangan.
Pemain yang dapat memenuhi tiga kunci tersebut, kata dia, ditambah performa permainan yang apik dipastikan akan masuk mewakili Indonesia di ajang Piala AFF.
Bahkan, ketua pelatih Alfred Riedl tengah berada di Vietnam untuk melihat permainan tim tuan rumah tersebut. Laga melawan Vietnam akan menjadi pertandingan pertama Indonesia di AFF 2014 22 November nanti.