Ahad 09 Nov 2014 16:27 WIB

Aher Dukung Penuh Bobotoh Rajin Shalat

Gubernur Jabar Aher di Stadion Jakabaring.
Foto: Twitter
Gubernur Jabar Aher di Stadion Jakabaring.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan, mendukung penuh bobotoh – sebutan pendukung Persib – untuk rajin shalat. Hal ini dinilai sangat positif karena akan meningkatkan spiritualitas pendukung klub yang baru saja menjuarai ISL ini.

Dalam akun twitternya, Aher mencuit, “Didukung penuh.” Cuitan itu mengomentari sebuah gambar bobotoh yang semangat menggelar spanduk bertuliskan, “Persib juara kami akan rajin shalat.”

“Janji ya,” tegas Aher. Gubernur Jawa Barat ini menegaskan jangan sampai spanduk yang sudah digelar itu hanya isapan jempol. Apa yang sudah dijanjikan harus direalisasikan secara kongkret.

Sebelumnya, Wakil Gubernur Jabar, Deddy Mizwar, bersyukur, pendukung persib atau bobotoh akan rajin shalat.

Hal itu merupakan janji yang harus dipenuhi, karena mereka sudah mengutarakan hal itu jika kesebelasan yang mereka cintai menang.

“Alhamdulillah,” tulis Deddy Mizwar dalam akun twitternya, @Deddy_Mizwar_, Ahad (9/11).

Cuitan ini kemudian mendapat tanggapan beragam. Ada yang menyatakan kebahagiaan akan hal ini, karena masjid-masjid akan ramai dikunjungi jamaah para suporter persib.

Persib menjadi juara Indonesia Super League (ISL) 2014 setelah mengalahkan Persipura dengan skor 5-3 melalui drama adu penalti, di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Jumat (7/11).

Kedua tim melakoni adu penalti setelah bermain imbang 2-2 hingga babak tambahan waktu. Ini menjadi gelar pertama Persib setelah terakhir kali menjadi juara pada tahun 1995.

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
2 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 10 6 3 1 9 4 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 Persija Persija 10 5 3 2 15 6 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement