Jumat 14 Nov 2014 08:12 WIB

Gelandang Lazio Ini Ancam Juventus

Rep: c79/ Red: M Akbar
Ederson (kanan)
Foto: AFP
Ederson (kanan)

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Gelandang Lazio, Ederson Honorato Campos, menyampaikan optimismenya jelang pertemuan dengan pemuncak klasemen Serie A Italia, Juventus pekan depan. Pemain asal Brasil ini meminta kepada rekan-rekannya untuk kembali kepada performa terbaik setelah mengalami kekalahan 1-2 atas Empoli akhir pekan kemarin

"Kami akan melakukan yang terbaik, meskipun laga nanti akan berlangsung sulit. Kami harus meningkatkan tempo permainan jika ingin menang dengan tetap berjuang hingga akhir," ujar Ederson kepada Lazio Style Radio today seperti dilansir Football Italia, Jumat (14/11)

Ederson sendiri baru sembuh dari cedera panjang yang membekapnya selama 10 bulan. Pada comeback-nya di pekan kesepoluh, pemain berusia 28 tahun itu langsung mencetak gol hanya empat menit setelah masuk ke lapangan.

"Kami berusaha yang terbaik untuk fans, dukungan mereka sangat penting. Antusias mereka memberikan dampak positif bagi kami dan akan memberikan sesuatu yang berbeda di Olimpico nanti," pungkas Ederson

Saat ini, Lazio berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan poin 19. Hasil dari enam kali menang, sekali imbang dan empat kali menelan kekalahan. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement