REPUBLIKA.CO.ID, RABAT -- Badan tertinggi sepakbola dunia, FIFA, mengumumkan Piala Dunia Antarklub akan berlangsung di Maroko. Pengumuman itu disampaikan di saat wilayah Afrika tengah diserang virus Ebola
"Piala Dunia Antarklub 2014 akan diselenggarakan di Maroko dan semua persiapan akan berlanjut sesuai jadwal," tulis FIFA dalam akun resmi Twitter.
Juara Liga Champions, Real Madrid akan ambil bagian dalam turnamen yang akan digelar di Kota Rabat dan Marrakesh tersebut mulai 10-14 Desember mendatang. El Real menjadi unggulan bersama juara Copa Libertadores, San Lorenzo.
Selain itu, kejuaraan ini juga akan diikuti oleh jawara CONCACAF, Cruz Azul dari Meksiko. Peserta lainnya adalah juara di Benua Asia dan Afrika, Stdney Wanderers dan Es Setif.
Maroko sebagai tuan rumah juga ikut menyumbangkan wakilnya yang menjadi juara di liga domestik, yakni Maghreb Athletic Tetouan
Seperti diketahui, Maroko menolak untuk menjadi tuan rumah Piala Afrika 2015 pada 17 Januari hingga 8 Februari mendatang karena tidak mau menanggung resiko terkait penyebaran virus Ebola.
Sejauh ini, virus mematikan tersebut telah menelan lebih dari lima ribu jika dan menjadi yang terburuk sejak 1976 silam.