Rabu 19 Nov 2014 08:29 WIB

Camacho: Kalah dari Jerman itu Pahit

Ignacio Camacho
Foto: Bernat Armangue/AP Photo
Ignacio Camacho

REPUBLIKA.CO.ID, VIGO--Ignacio Camacho membuat debutnya di timnas Spanyol dalam laga persahabatan yang berlangsung di Estadio de Balaidos, Vigo, Rabu (18/11) dini hari WIB. Sayangnya debut gelandang Malaga ini berakhir pahit karena Spanyol harus mengakui kunggulan Jerman 0-1.

Camacho mengaku kecewa dengan hasil ini. "Pertandingan menjadi buruk dengan lapangan yang sangat berat. Ini meninggalkan rasa pahit di mulut karena kamu selalu ingin menang," kata pemain berusia 24 tahun ini seperti dikutip Football Espana..

Ia mengeluhkan permukaan lapangan yang sangat buruk, namun tidak menjadikannya sebagai alasan. Gelandang bertahan yang selalu memperkuat timnas Spanyol sejak usia 15 tahun itu menilai timnya sudah tampil cukup bagus dan menghadirkan yang terbaik.

Camacho memuji Jerman yang tampil tenang meskipun mendapatkan serangan bertubi-tubi.

"Pada babak kedua, kami tak beruntung saja kebobolan," kata dia.

Camacho tak mau menjadikan pertandingan ini yang pertama sekaligus terakhir. Ia bertekad memburu cap berikutnya.

Pemain kelahiran Zaragoza ini mengaku tak percaya keadaan yang membawa tampil memperkuat La Roja. Ia percaya semua berkat kerja kerasnya selama ini.

"Jika saya di sinim berarti saya bermain bagus untu klub dan pelatih merasa perlu memanggil saya. Saya harus tetap bekerja keras dan jika semuanya berjalan lancar, maka kenapa tidak?"

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement