Kamis 20 Nov 2014 08:13 WIB

Saat Pesepak Bola Dunia Ikut Kampanye Lawan Virus Ebola

Rep: c78/ Red: Mansyur Faqih
Neymar
Foto: Reuters/Marcelo Regua
Neymar

REPUBLIKA.CO.ID, AKRA -- Langkah penangkalan penyebaran virus Ebola terus digalakan oleh warga dunia. Termasuk oleh para pemain sepak bola top dunia. 

Pemain yang tergabung dalam Badan Sepak Bola Dunia FIFA, Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) mencoba untuk meningkatkan kesadaran global dan mempromosikan langkah pencegahan sederhana untuk memerangi Ebola.

"Kami mengkampanyekan 11 cara melawan Ebola serta 11 pesan kesehatan didampingi dokter dan ahli kesehatan dari Afrika, kelompok Bank Dunia dan Organisasi Kesehatan Dunia yang menangani wabah di Afrika Barat,” kata sebuah pernyataan yang diterbitkan oleh FIFA sebagaimana dilaporkan On Islam dan dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Kampanye yang diluncurkan pada 17 November 2014 tersebut menampilkan pemain dari klub sepak bola papan atas. Antara lain, Cristiano Ronaldo (Real Madrid), Neymar Jr (Barcelona), Didier Drogba (Chelsea) dan Philipp Lahm (Bayern Muenchen). Mereka membantu berbagi pesan dengan bantuan film animasi, konten radio, spanduk, poster dan gambar.

"Bersama-sama, kita bisa mengalahkan Ebola," tulis slogan yang digaungkan bersama hashtag #wecanbeatebola di dunia maya.

Kampanye juga menyentuh bidang multimedia. Misalnya, pemain berbagi pesan sederhana seperti, “Laporankan penyakit yang tidak biasa” atau seruan agar memasak daging dengan benar. 

"Kampanye ini penting agar informasi yang benar sampai ke masyarakat, terutama mereka yang terkena wabah Ebola," kata Neymar Jr. 

Ia menambahkan, kampanye positif tentang perlawanan Ebola akan meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap virus itu. Serta membantu mengurangi kemungkinan menyebarnya penyakit yang sudah banyak memakan korban jiwa itu. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement