Jumat 12 Dec 2014 09:49 WIB

Hadapi Liga Champions Asia, Persib Butuh Tenaga Ekstra

Djadjang Nurdjaman
Foto: http://www.persib.co.id
Djadjang Nurdjaman

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman, menyatakan timnya sudah siap menghadapi babak playoff Liga Champions Asia (LCA). Maung Bandung akan menghadapi Hanoi T&T di Vietnam pada 10 Februari 2015.

"Pada dasarnya, kami sudah siap dengan dua laga playoff tersebut,'' kata Djanur, sapaan akrab Djadjang Nurdjaman, seperti dikutip situs resmi klub. ''Kami harus punya tenaga lebih untuk dua laga itu."

Jika menang atas Hanoi, Persib akan tampil menghadapi babak ketiga playoff melawan FC Seoul di Korea Selatan pada 17 Februari 2015. Jika berhasil melewati babak ketiga, Persib akan berada di Grup H bersama Guangzhou Evergrande (Cina), Western Sydney Wanderers (Australia) dan peringkat 3 dari Jepang.

Djadjang mengakui tantangan menghadapi dua tim itu memang berat, ditambah dengan pertandingan berlangsung di kandang lawan. Seperti yang diketahui, ranking Indonesia di AFC berada di bawah Korea dan Vietnam.

"Yang pasti saat ini kita masih ada waktu untuk lebih mempersiapkan diri, karena reputasi kedua tim itu saya belum tahu," ucapnya.

sumber : persib.co.id
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement