Senin 15 Dec 2014 22:47 WIB

Fakta Laga Chievo vs Inter

Inter vs Chievo
Foto: inter.it
Inter vs Chievo

REPUBLIKA.CO.ID, VERONA--Inter Milan akan bertandang ke markas Chievo di Marc'Antonio Bentegodi dalam lanjutan pekan ke-15 Serie A, Selasa (16/12) WIB. Inter butuh tiga poin agar bisa merayap ke papan atas klasemen serie A, sementara Chievo juga butuh menang untuk menjauhi zona degradasi.

Berikut catatan menarik yang mengiringi pertemuan kedua tim seperti dilansir laman resmi Inter dari Football Data, Senin (15/12):

Gialloblu dan Nerazzurri sering cetak gol dari pemain cadangan

Chievo dan Inter adalah dua tim yang pemain penggantinya paling sering mencetak gol di Serie A musim ini. Mereka sama-sama membuat empat gol dari pemain cadangan, jumlah yang sama dengan Genoa dan Hellas Verona. Empat gol Chievo berasal dari pemain pengganti, seperti Sergio Pellissier (2), Riccardo Meggiorini dan Alberto Paloschi. Sedangkan, gol dari pemain pengganti Inter, yakni dari Fredy Guarin (2), Hernanes dan Dani Osvaldo.

Desember membahagiakan dua pelatih 

Bulan ke-12 secara statistik menjadi periode paling sukses bagi Rolando Maran dan Roberto Mancini di sepanjang karier masing-masing sebagai pelatih. Bos Chievo rata-rata meraih 1,69 poin per pertandingan (18 kemenangan, 17 kali seri dan 7 kekalahan dari 42 pertandingan liga). Sedangkan pelatih Nerazzurri mengoleksi rata-rata 2,33 poin per laga (22 kemenangan, 4 kali imbang dan 4 kekalahan selama menangani tim-tim Italia di liga).

Chievo tak terkalahkan di lima pertandingan

Tuan rumah Chievo Verona belum pernah takluk di lima partai terakhir. Mereka merebut dua kemenangan dan tiga kali seri. Kekalahan terakhir terjadi dari Palermo (0-1) pada 29 Oktober.

Belum pernah merasakan penalti dan kartu merah

Gialloblu belum pernah dihukum tendangan penalti dan diganjar kartu kuning. Chievo bergabung dengan Udinese di kategori ini.

Pertemuan perdana

Rolando Maran dan Roberto Mancini akan saling bertemu untuk pertama kalinya malam ini. Maran belum pernah mengalahkan Inter. Ini akan menjadi pertemuan kelima. Chievo sebelumnya mencatatkan satu kali seri dan tiga kekalahan dari empat pertemuan sebelumnya kontra Inter.

Mancini ungguli Chievo

Mancini akan berjumpa dengan Chievo untuk ke-12 kalinya malam ini. Pelatih Nerazzurri mencatat lima kemenangan, empat kali seri dan dua kekalahan atas tim wakil Venezia itu. 

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement