Selasa 16 Dec 2014 16:32 WIB

Viking Siap Jadi Tuan Rumah Kongres Suporter se-Indonesia

Rep: Angga Indrawan/ Red: Citra Listya Rini
The Viking Persib Bandung
The Viking Persib Bandung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  --  Suporter fanatik Persib Bandung, Viking menyambut antusias rencana Menteri Pemuda Olahraga Imam Nahrawi yang berencana menggelar kongres suporter se-Indonesia, yang dalam waktu dekat direncanakan bakal digelar di Bandung.

"Bandung tentunya siap jika diminta menjadi tuan rumah," kata Ketua umum Viking, Heru Joko saat dihubungi di Jakart, Senin (15/12).

Menurutnya, pertemuan suporter se-Indonesia penting untuk menjalin silaturahmi di antara para pecinta sepak bola. Kemajuan sepak bola Indonesia, kata Heru, tidak terlepas dari peran penting dan sinergi para pendukung klub di belakanganya.

"Di luar segala akomodasi, tentunya viking siap menyambut semua saudara sepecinta sepak bola," kata Heru menambahkan.

Antusiasme serupa juga disampaikan Ketua suporter fanatik PSS Sleman, Slemania, Lilik Yulianto. Menurutnya, silaturahmi dalam skala nasional itu penting. Selain untuk mengikis segala perselisihan yang terjadi antarsuporter, juga menjadi sarana komunikasi terkait dengan persoalan yang terjadi di tubuh masing-masing klubnya.

"Ini bagus, bahkan kalau punya kesempatan, Sleman juga ingin menjadi tuan rumah," ujar Lilik Yulianto, Selasa (16/12).

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 7 5 2 0 7 5 17
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 7 4 3 0 10 7 15
3 Bali United Bali United 7 4 2 1 12 6 14
4 Persib Bandung Persib Bandung 7 3 4 0 13 6 13
5 PSM Makassar PSM Makassar 7 3 3 1 9 5 12
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement