Kamis 25 Dec 2014 16:54 WIB

Irfan Bachdim Terpaksa Turun Kasta

Rep: C61/ Red: Citra Listya Rini
Irfan Bachdim
Foto: antara
Irfan Bachdim

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  --  Sebelumnya Irfan Bachdim ingin bermain di Indonesia Super League (ISL) musim depan. Lantaran pemain blasteran Indonesia-Belanda ini selama merumput di J-League, bersama Ventforet Kofu baru dua kali tampil.

Irfan hanya diturunkan di ajang Nabisco Cup dan Emperor’s Cup. Sementara di kompetisi reguler J-League, Irfan sama sekali belum pernah dimainkan.

Namun, tidak adanya keseriusan dari klub ISL, keinginan Irfan pun tidak terwujud. Kini mantan pemain Persema Malang itu rela turun kasta di divisi dua Liga Jepang (J2), bersama Consadole Sapporo. Bergabungnya pemain kelahiran Amsterdam ini diumumkan secara langsung di laman resmi klub.

"Kami mengumumkan telah menuntaskan transfer Irfan Bachdim dari Ventforet Kofu ke Consadole Sapporo. Selamat datang Irfan Bachduim," demikian pernyataan resmi Consadole, Kamis (25/12).

Sebenarnya, Consadole sendiri bukan klub asing bagi pemain asal Indonesia. Sebelumnya, klub tersebut juga sempat mengontrak pemain naturalisasi, Stefano Lilipaly.

Artinya Ifran merupakan pemain Indonesia kedua yang memperkuat Consadole, atau pesepakbola Asia Tenggara ketiga setelah sebelumnya ada nama bomber Vietnam, Le Cong Vinh. Lilipaly sendiri sudah hengkang dari klub itu dan akan bergabung dengan Persija Jakarta musim 2015.

Selain itu, klub kasta kedua itu juga mengontrak mantan pemain Arsenal asal jepang, Junichi Inamoto. Tentu dengan bergabungnya beberapa pemain baru, diharapkan mampu mewujudkan target klub musim depan.

Target Consadole sendiri dimusim ini cukup berat. "Musim depan Consadole Saporro harus promosi ke J-Legaue," pernyataan resmi di laman resmi klub.

 

 

 

 

Klasemen Liga 1 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 10 6 3 1 16 10 21
3 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
4 Bali United Bali United 10 6 2 2 16 8 20
5 PSM Makassar PSM Makassar 11 4 6 1 14 7 18
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement