REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Juan Mata tersanjung dengan kembalinya permainan Raamel Falcao. Meski baru sembuh dari cedera, pemain yang dipinjam dari AS Monaco itu sudah dua kali menyelamatkan Manchester United dari kekalahan.
"Radamel menunjukkan insting tajamnya sebagai striker. Dia buas di dalam kotak penalti," kata Mata seperti diwartakan Triball Football, Selasa (6/1).
Seperti diketahui, Falcao berhasil menyelamatkan Setan Merah di laga pembuka MU pada 2015 kontra Stoke City. Sempat tertinggal satu gol terlebih dahulu, Falcao berhsail menyeimbangkan kedudukan dan menyelamatkan MU dari kekalahan.
"Kami mengawali 2015 melawan stoke City. Pertandingan yang sulit, bukan hanya karena lawan tapi juga cuaca yang sangat berangin di stadion. Kami kebobolan terlebih dahulu dan kami akhirnya melawan balik," kata pemain yang dibeli dari Chelsea ini.
Sayangnya, Falcao gagal mencetak gol saat berhadapan dengan Yeovil Town, Minggu (4/1) di ajang FA Cup. Namun, Setan Merah berhasil lolos ke babak selanjutnya berkat gol Ander Herrera dan Angel Di Maria.
"Itu permainan yang orisinil, ketika kau mengunjungi tim yang berbeda kategori dan penuh motivasi. Itu tak mudah tapi kami akhirnya lolos berkat dua gol indah dari Anderdn Di Maria," beber Mata.