Sabtu 10 Jan 2015 22:25 WIB

Liverpool Amankan Kemenangan Tipis 1-0

Rep: C69/ Red: Didi Purwadi
Pemain Liverpool, Lazar Markovic (kiri), bersama gelandang Steven Gerrard merayakan golnya ke gawang Sunderland dalam laga Liga Primer Inggris di Stadium of Light, Sunderland, Sabtu (10/1).
Foto: Reuters/Andrew Yates
Pemain Liverpool, Lazar Markovic (kiri), bersama gelandang Steven Gerrard merayakan golnya ke gawang Sunderland dalam laga Liga Primer Inggris di Stadium of Light, Sunderland, Sabtu (10/1).

REPUBLIKA.CO.ID, SUNDERLAND -- Liverpool berhasil mengamankan kemenangan tipis 1-0 dari tuan rumah Sunderland di laga Liga Primer Inggris pada Sabtu (10/1) malam WIB. Gol semata wayang Liverpool dicetak oleh Lazar Markovic pada menit kesembilan.

Terjadi perubahan di babak kedua laga Liverpool dengan tim tuan rumah Sunderland. Usai permainan agresifnya dan unggul 1-0 di babak pertama, Brendan Rodgers memutuskan untuk mengeluarkan sang kapten Gerrard dan menggantinya dengan Dejan Lovren.

Meski ada perubahan pemain, suasana pertandingan tidak berubah. Kini The Black Cats mencoba bejuang menyamakan kedudukan. Namun, di awal babak kedua ini mereka justru menerima musibah karena Liam Bridcutt mendapat kartu kuning keduanya.

Keberuntungan untuk Liverpool jika mereka mampu memanfaatkan situasi. Mereka kini melawan tim lawan berkekuatan 10 pemain.

Tapi, keadaan itu justru tidak membuat tuan rumah meradang. Mereka nyaris menyamakan kedudukan akibat inisiatif Johnson. Sayangnya, usahanya belum berbuah gol. Ia malah kena batunya dijegal pemain Liverpool di tengah aksinya. Karena ini, Henderson si pelaku mendapat hadiah kartu kuning dari wasit.

Tidak selesai sampai di situ. Aksi balas jegal sepertinya sedang berlangsung. Kini giliran pengganti Gerrard yang dicatat wasit karena melanggar lawan dengan keras.

Rodgers pun kembali melakukan penyegaran di skuadnya. Kini Mario Balotelli masuk menggantikan Borini. Baru masuk ia sudah panas. Balotelli langsung melancarkan serangan pertamanya. Sayang, kiper Sunderland tidak nampak kendur penjagaannya. Begitu pun serangan kedua Balotelli yang berhasil dihalaunya.

Pergantian pemain terjadi juga di kubu Sunderland. Di menit ke-77 Gus Poyet mengganti dua pemainnya sekaligus. Danny Graham dan Will Buckley masuk menggantikan Connor Wickham dan Emanuele Giaccherini.

Sementara itu, entah terlalu bersemangat atau memang ia sedang sial saat itu, Balotelli justru terpeleset di tengah aksinya melakukan serangan kesekian kalinya ke gawang Sunderland.

Menuju menit-menit terakhir pertandingan, skor 1-0 belum juga berubah. Kedua tim makin bringas. Liverpool meski menang satu angka tidak bisa bersantai karena ada kemungkinan Sunderland menyamakan kedudukan

Namun, Keberhasilan bagi Liverpool. Kubu Brendan Rodgers ini berhasil mengamankan skor meski ofisial memberi tambahan tiga menit bagi keduanya. Hingga akhir pertandingan, skor tetap 1-0 untuk kemenangan Liverpool.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement