Senin 12 Jan 2015 00:19 WIB

Gelandang Jepang: Mereka Musuh Besar Kami

Rep: C12/ Red: Didi Purwadi
Timnas Jepang
Foto: Reuters/Scott Audette
Timnas Jepang

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Timnas Jepang siap memberikan perlawanan yang sulit kepada seluruh lawannya dalam perebutan tropi Piala Asia 2015. Gelandang Jepang, Keisuke Honda, meminta kepada seluruh rekan setimnya untuk bertanding secara maksimal pada laga pertamanya di Newcastle, Australia, Senin (12/1).

Di pertandingan tersebut, Palestina akan menjadi lawan pertama Jepang. "Kami akan mengeluarkan permainan yang sangat sulit di Piala Asia 2015. Semua tim kuat. Mereka musuh besar kami," kata Honda, seperti dalam Sports Fan, Ahad (11/1).

Apalagi, luka di tahun lalu pun tak akan terlupakan oleh pasukan Samurai Biru itu. Pada Piala Dunia 2014 kemarin, Jepang gagal lolos dari babak penyisihan grup tanpa meninggalkan kemenangan satupun.

Pelatih Timnas Jepang, Javier Aguirre, pun berharap para pemainnya dapat menghasilkan banyak kemenangan di Piala Asia kali ini. "Kami adalah juara saat ini dan kami yakin akan menang. Kami menghormati tim lain, tapi kami di sini untuk mempertahankan gelar kami," ujar dia.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement