Sabtu 17 Jan 2015 16:11 WIB

Rodgers: Balotelli Tetap di Liverpool

Rep: C 89/ Red: M Akbar
Manajer Liverpool, Brendan Rodgers (kiri), menjabat tangan striker Mario Balotelli yang meninggalkan lapangan usai ditarik keluar dalam laga Liga Primer Inggris lawa Tottenham Hotspur di White Hart Lane, London, Ahad (31/8).
Foto: Reuters/Eddie Keogh
Manajer Liverpool, Brendan Rodgers (kiri), menjabat tangan striker Mario Balotelli yang meninggalkan lapangan usai ditarik keluar dalam laga Liga Primer Inggris lawa Tottenham Hotspur di White Hart Lane, London, Ahad (31/8).

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers, menyatakan hingga saat ini striker Mario Balotelli masih tetap betah untuk bertahan lebih lama di Anfield. Ia juga menyampaikan hanya Liverpool yang akan membuat striker bengal asal Italia itu bisa tampil lebih bersinar.

"Saat ini dia masih ingin tinggal. Dia ingin melakukan hal baik dengan Liverpool. Ini adalah klub dimana Anda bisa mendapatkan setiap kesempatan untuk bersinar," kata Rodegers dilansir dari The Guardian.

Balotelli sendiri diprediksi akan kembali menghuni bangku cadangan saat Liverpool melakoni laga tandang ke markas Aston Villa, Sabtu (17/1) malam, dalam laga lanjutan Liga Primer Inggris. Rodgers diyakini masih bakal menempatkan Rahem Sterling untuk mengisi lini depan pasukan The Reds.

Mengenai status Balotelli yang banyak ditempatkan di bangku cadangan, Rodgers menegaskan, akan tetap mempercayai pemain berjuluk Super Mario. Ia juga tak menutup telinga jika saat ini Balotelli terus saja digunjingkan bakal meninggalkan Anfield pada bursa transfer sekarang.

"Ada banyak spekulasi tentang Mario, namun pada Januari ini dia adalah pemain kami dan dia ingin tetap di sini," ungkap Rodgers.

Sejauh ini Balotelli masih belum bisa menunjukkan penampilan terbaiknya bersama Liverpool. Sejak meninggalkan AC Milan pada bursa transfer musim panas kemarin, striker tim nasional Italia ini baru menyumbangkan dua gol buat Liverpool.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement