Sabtu 17 Jan 2015 17:24 WIB

Tidak Ada Kesepakatan Reus akan Gabung ke Real Madrid

Rep: c69/ Red: M Akbar
Marco Reus
Foto: Michaela Rehle/Reuters
Marco Reus

REPUBLIKA.CO.ID, DORTMUND -- Perwakilan Marco Reus dan Borussia Dortmund membantah pemain itu telah setuju bergabung dengan Real Madrid musim depan. Belum lama ini ia dikabarkan telah menjalin kesepakatam dengan Real Madrid sebelum tahun baru. Sementara Reus di berita itu dikatakan dikontrak selama lima tahun dan akan digaji 7juta Euro atau setara dengan Rp 1,1 miliar.

"Tidak ada hal semacam itu," bantah CEO Dortmund, Hans-Joachim Watzke, dikutip ESPN FC.

Bantahan juga dikemukakan oleh agen Reus, Dirk Hebel. Ia menyebut kabar itu sebagai kabar omong kosong.

Tabloid Bild melaporkan, Madrid memang mengkonfirmasi pihaknya tertarik pada Reus. Hal itu dengan klausa rilis sebesar 25juta Euro atau setara dengan Rp 363,9 miliar, yang akan mampu dipenuhi oleh klub besar itu. Namun, tabloid itu percaya bahwa memang belum ada kesepakatan resmi di antara kedua belah pihak.

 

Di sisi lain, Dortmund menyatakan pihaknya mengharapkan Reus untuk membuat keputusan dalam waktu dekat. Mereka bersikeras masih belum menyerah untuk mempertahankan sang penyerang.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement