REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kemenangan mudah Real Madrid atas Getafe di Coliseum disambut positif oleh pelatih Carlo Ancelotti. Dalam pertandingan tersebut, Cristiano Ronaldo menyumbangkan dua gol dan Gareth Bale melengkapinya saat Madrid menang 3-0 atas Getafe, Senin (19/1) dini hari WIB.
Real, yang memiliki satu pertandingan yang belum dimainkan, mengoleksi 45 angka dari 18 pertandingan, sedangkan Barca memiliki 44 angka.
Pasukan Ancelotti siap mengukir rekor Spanyol untuk kemenangan beruntun di semua kompetisi yakni 22 kemenangan pada akhir tahun lalu, namun mereka mengalami hambatan pada awal 2015 dan disingkirkan Atletico Madrid dari Copa Del Rey.
Mereka juga kalah 1-2 di markas Valencia di Liga Spanyol, yang memicu dugaan bahwa mereka terlalu cepat mencapai performa puncak.
"Pada satu bagian, saya pikir intensitas dengan apa yang kami selesaikan pada tahun lalu lebih baik," tutur Ancelotti.
"Sedikit demi sedikit, tim telah kembali," tambah pria Italia itu, yang memimpin Real memecahkan rekor dengan meraih mahkota Eropa kesepuluhnya pada musim pertamanya menangani "Si Putih" pada 2013/2014.
"Kami perlu meningkatkan tekanan kami ketika kami tidak memegang bola, sebab pada babak pertama kami tidak melakukannya. Iramanya terlalu lambat," katanya.