Jumat 23 Jan 2015 14:32 WIB

Agen: Siapa Bilang Peluang David de Gea ke Madrid Tertutup?

Rep: C89/ Red: Citra Listya Rini
Kiper David de Gea.
Foto: Reuters
Kiper David de Gea.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER  --  Agen David de Gea, Jorge Mendes, menolak anggapan peluang kliennya pindah dari Manchester United ke Real Madrid sudah tertutup. Menurutnya dalam sepak bola segala sesuatu terjadi dalam waktu yang tidak bisa ditentukan. 

Kiper berusia 24 tahun ini terus dikaitkan akan segera hijrah ke klub Ibukota Spanyol tersebut. Pasalnya penampilan sang pemain membuat manjemen Los Blancos kepincut untuk memakai jasanya.

Di level tim nasional, De Gea juga disebut-sebut akan menjadi kiper nomor satu Spanyol menggantikan posisi Iker Casillas. Sehingga banyak yang memprediksi hanya masalah kepindahan pemain ini bergabung dengan Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan menjadi kenyataan.

Laporan media olahraga Spanyol, Marca, menyebutkan Mendes telah bertemu telah dengan presiden Real Madrid, Florentina Perez. Mendorong percepatan deal kedua belah pihak.

Namun, ketika ditanya apakah kesepakatan itu terjadi dalam waktu dekat, sang agen enggan memastikan. Menurutnya saat ini mantan kiper Atletico Madrid itu masih menjadi bagian dari skuad MU, dan akan selalu menghormati kontar yang ada.

"Saya tidak tahu apa yang terjadi ke depan, Ia memiliki kontrak dengan United, dan kami menghormati itu. Tapi situasi bisa berubah setiap lima menit. Kita semua tahu dalam sepabola tidak ada yang mustahil," kata Mendes kepada koran olahraga Spanyol dilansir dari Hereisthecity.

Kontrak pemain bertinggi badan 192 centimeter bersama setan merah akan berakhir di akhir musim depan. Hal ini pula yang membuat rumor kepindahannya menjadi spekulasi yang terus beredar di media. Terutama setelah United berhasil mendatangkan kompatriotnya di tim matador, Viktor Valdes.

Namun pelatih MU, Louis van Gaal menilai sang pemain pasti akan memperpanjang kontark bersama timnya. Pasalnya di United, kiper tersebut terus menjadi pilihan pertama sang juru taktik.

"Saya pikir tak ada masalah untuk De Gea memperpanjang kontrak. Ketika Anda adalah pemain reguler dalam tim, berarti Anda pemain terbaik. Pelatih juga akan senang jika pemain yang selalu menjadi reguler memilih bertahan," ujarnya, dilansir dari Sky Sports.

Pesepakbola kelahiran 7 November 1990 ini, bergabung dengan Setan Merah sejak tahun 2011.  Di musim keduanya bersama MU, Dia berhasil membawa klub Inggris itu memenangkan trofi Liga Primer. Pada musim lalu, Dia memenangkan penghargaan Player of the year dari fans United atas serangkaian penampilan impresif yang Ia tunjukkan.

 

Klasemen Liga Inggris 2024/2025
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 7 6 0 1 13 11 18
2 Manchester City Manchester City 7 5 2 0 17 9 17
3 Arsenal Arsenal 7 5 2 0 15 9 17
4 Chelsea Chelsea 6 4 1 1 15 8 13
5 Aston Villa Aston Villa 6 4 1 1 12 3 13
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement