Jumat 06 Feb 2015 17:31 WIB

Matuidi: PSG Ingin Juara Liga Prancis Lagi

Rep: Muhammad Iqbal/ Red: Didi Purwadi
Blaise Matuidi
Foto: EPA/Guillaume Horcajuelo
Blaise Matuidi

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Akhir pekan ini, sejumlah laga sengit berlangsung di kancah liga negara-negara Eropa. Selain Juventus versus AC Milan di Serie A dan Atletico Madrid kontra Real Madrid di La Liga Spanyol, pertemuan antara Paris Saint-Germain kontra Olympique Lyonnais di Stade Municipal de Gerland, Senin (9/2) dini hari WIB, tidak kalah sengit. 

Apalagi, laga ini disebut-sebut sebagai partai yang akan menentukan gelar juara Ligue 1 atawa Liga Prancis 2014/2015.

Catatan, Lyon masih berada di puncak klasemen berkat koleksi 49 poin. Sedangkan PSG berada di urutan ketiga. Poinnya tertinggal dua angka dari Lyon.

Meskipun begitu, gelandang PSG, Blaise Matuidi mengaku tidak khawatir menjalani laga nanti. Hanya ada satu hal yang ada di benak Matuidi yakni meraih kemenangan sekaligus membuka peluang mempertahankan gelar juara. 

"Saya ingin memenangkannya (Ligue 1). PSG memiliki hasrat untuk memenangkan segalanya," ujar Matuidi kepada This is Paris dilansir laman resmi Ligue 1, Jumat (6/2).

 

Meskipun begitu, Matuidi mengakui penampilan timnya tidak sehebat semusim lalu. Sekadar mengingatkan, ketika itu, PSG begitu digdaya di papan klasemen hingga berhasil menjadi juara Ligue 1. 

"Di atas kertas, Anda bisa memiliki pemain-pemain terbaik. Tapi, itu tidak cukup jika Anda tidak mengeluarkan semua potensi. Kami harus realistis, tahun ini tidak sebaik tahun lalu," kata Matuidi.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement