Ahad 01 Mar 2015 20:40 WIB

Liverpool Tawarkan Tempat untuk Jovetic

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Citra Listya Rini
Stevan Jovetic
Foto: EPA/PETER POWELL
Stevan Jovetic

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Liverpool dilaporkan ingin mendatangkan Stevan Jovetic dari Manchester City. Pemain asal Montenegro tersebut, tidak yakin memiliki masa depan di klub yang bermarkas di Etihad Stadium.

Jovetic pun mempertanyakan mengenai posisi di tim inti yang diasuh oleh Manuel Pellegrini tersebut. The Mirror menjelaskan, pelatih Liverpool, Brendan Rodgers menjamin Jovetic untuk masuk tim utama Liverpool.

Meski tawaran menggiurkan itu telah datang ke Jovetic, namun pemain berusia 25 tahun itu belum menanggapinya secara serius.

Liverpool tidak hanya seorang diri dalam mendatangkan Jovetic. The Merseyside akan bersaing dengan Juventus dan Inter Milan untuk mengembalikan Jovetic ke Serie A.

Sebelumnya, Liverpool juga telah tertarik oleh Jovetic pada 2013. Tetapi, Jovetic lebih memilih ikut Manchester City.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement